REVIEW THE ALL AMERICAN REJECTS –MOVE ALONG (2006)
21:00Today i’m fine without you, run away this time without you ...
Judul lagu diatas mungkin udah banyak yang tau ya, diambil dari album move along yang berjudul ‘straight jacket feeling’ membawa band The All American Rejects merajai tangga musik radio di indonesia dan masuk papan billboard. Kali ini review gw yang pertama kali adalah The All American Rejects tahun 2006. Meskipun udah kadaluarsa, tapi gw yakin yang punya album mereka yang original di indonesia cuma bisa dihitung sama jari. Sisanya... paling dari 4shared. Hahha.
Di album bajakannya terdapat 12 lagu, sedangkan versi originalnya sih 13 yang gw tau dan gw berhasil mendapatkan lagu yang ketiga belas itu. Di album pertama ini dimulai dari track pertama ‘Dirty Little Secret’. Lagu ini cukup membawa gw buat bergoyang dan bernyanyi bersama. Ya as we know lagu-lagunya AAR emang gampang buat dinyanyiin even kamu semua ga bisa bahasa inggris.
Track kedua ‘Stab My Back’ masih tetap ceria dan bisa bikin kita manggut-manggut. Di track ketiga yang sama dengan judul albumnya ‘Move Along’ diawali dengan intro drum dan bas yang menurut gw cukup enak buat didenger ditambah refrainnya, ‘move along, move along, move along’ dijamin bikin kita jadi semangat deh.
Track ke empat ‘It Ends Tonight’ emang agak beda dengan tiga lagu sebelumnya. Dentingan piano bikin lagu ini kerasa gimana gitu. Track ke lima ‘Change Your Mind’ intronya agak mirip sama lagu-lagu buat game gitulah tapi tenang aja, lagu ini tetep asik ko. Track ke enam ‘night drive’ tepukan tangan yang dicampur sama distorsi gitar mengawali imaginasi lo waktu denger lagu ini, sedikit mirip lagu-lagu latin tapi keren lah.
’11.11 Pm’ gw gak bermaksud ngasih tau jam berapa sekarang, ya tapi itu adalah judul track ke tujuh dari AAR ini. Dari awal sampai akhir progresive gitar ditambah distorsi yang keren bikin lagu ini enak aja didengerin terus. Track ke delapan ‘Dance Inside’ kayanya cocok buat lagu-lagu OST sinetron atau buat lagu-lagu iklan gitu. Petikan bas yang menghantam bikin lagu ini enak buat didengerin. Track ke sembilan ‘Top Of The World’, intronya kentel banget sama nuansa mexican yang mungkin emang menjalar di semua lagunya.
Track Ke Sepuluh ‘Straight Jacket Feeling’, waktu denger intronya gw cuma bisa nelen ludah. Hahaha, bukan karena gw lagi saum dan kehausan, tapi meskipun waktu itu belum nemu liriknya udah kerasa banget nih lagu yang menceritakan tinggal-meninggalkan. You know what i mean ? hahaha. Intinya, lagu ini adalah salah satu lagu paling keren yang pernah gw denger.
‘I’m Waiting’ distorsi gitar yang begitu menghentak pasti bikin kepala kamu ikutan headbanging deh. Lirik yang keren dan penggalan kata yang jelas ala orang amrik, bikin lagu ini jadi salah satu lagu favorit gw di album move along ini. Track terakhir ‘I Can’t Take It’, diiringi sama orkestra gitu bikin buat beberapa orang lagu ini bikin merinding. Hehehe. Lebay
Itu sih buat kalian yang punya bajakannya, tapi gw punya track ke tiga belas. Gw sendiri sih ga tau apa judulnya, karena gw juga hasil donlot. Hahaha. Track ini masih memadukan unsur gitar....sounds like ukulele yang kentel banget mexicannya.
Itu review gw tentang album yang dikeluarin AAR tahun 2006. Kalo ditanya soal lagu favorit sih susah karena semua lagunya emang asik. ‘Straight Jacket Feeling’, ‘Dirty Little Secret’, ‘Move Along’, ‘Dance Inside’, ‘I’m Waiting’, dan ‘I Can’t take it’ mungkin jadi beberapa track yang gw suka. Dialbum ini komentar gw soal AAR rejects adalah, ENAK, ASIK, KEREN !hahaha. kapan ya mereka manggung lagi di Indonesia? Tapi gratis ..hahaha
0 komentar